Analisis Diksi dan Gaya Bahasa dalam Tafsir juz 'Amma For Kids Karya Abdul Mustaqim

Maula, Atiatul (2023) Analisis Diksi dan Gaya Bahasa dalam Tafsir juz 'Amma For Kids Karya Abdul Mustaqim. skripsi thesis, STAI Al Anwar Sarang.

[img] Text
BAGIAN AWAL.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (549kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (630kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (693kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (446kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (570kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (533kB)
[img] Text
CURRICULUM VITAE.pdf
Restricted to Registered users only

Download (475kB)

Abstract

Karya ini menyajikan analisis terhadap diksi dan gaya bahasa yang digunakan dalam Tafsir Juz 'Amma For Kids. Tafsir karya Abdul Mustaqim ini merupakan karya baru dalam ranah penafsiran, karena sasarannya adalah anak-anak. Sehingga, dalam hal ini Abdul Mustaqim sebagai Mufasir dituntut untuk dapat menyampaikan tafsir dalam bahasa anak. Penelitian ini bertujuan untuk melihat sejauh mana Abdul Mustaqim dapat menyampaikan penafsiran kepada anak secara sederhana. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif-analitis yang diawali dengan pemaparan mengenai pengertian anak, konstruksi psikolinguistik pemerolehan bahasa anak dan tingkat pemahamannya serta pemilihan diksi menggunakan teori diksi Gorys Keraf, kemudian dilanjutkan pemaparan mengenai deskripsi Tafsir Juz 'Amma For Kids kemudian mengerucut pada analisis terhadap Diksi dan Gaya Bahasa dalam Tafsir Juz 'Amma For Kids. Surah yang dipilih sebagai analisis dalam penelitian ini merupakan surah dalam Juz 'Amma yang memuat satu tema tertentu dan problematis. Dalam penelitian ini, peneliti menyimpulkan bahwa pemilihan kata dan gaya penyampaian dalam tafsir ini belum sesuai dengan ukuran anak-anak. Pertama, karena dalam beberapa penafsiran Abdul Mustaqim menggunakan bahasa yang terlalu akademis untuk ukuran anak-anak, seperti mencantumkan kosa kata asing, kalimat terlalu panjang dan mencantumkan kata abstrak. Kedua, gaya bahasa berdasarkan struktur kalimat menggunakan antiklimaks. Adapun ditinjau dari segi keluasannya, gaya bahasa yang digunakan merupakan gaya bahasa populer

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: Al-Qur’an dan Tafsir > Pengajaran Tafsir
Al-Qur’an dan Tafsir > Ilmu al-Quran dan Tafsir (Umum)
Al-Qur’an dan Tafsir > Studi Kitab Tafsir
Al-Qur’an dan Tafsir > Tafsir Nusantara
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Program Studi Ilmu Al Quran dan Tafsir (IAT)
Depositing User: Atiatul Maula
Date Deposited: 12 Nov 2023 04:22
Last Modified: 12 Nov 2023 04:22
URI: http://repositori.staialanwar.ac.id/id/eprint/680

Actions (login required)

View Item View Item