Lathifah, Laily Ainul (2022) KARAKTERISTIK PEREMPUAN TELADAN DALAM AL-QUR’AN: STUDI ANALISA DALAM TAFSIR RŪḤ AL-MA’ᾹNĪ KARYA AL-ALŪSI. skripsi thesis, Sekolah Tinggi Agama Islam Al-Anwar.
Text
SAMPUL.pdf Download (2MB) |
|
Text
BAB 1.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB 2.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
|
Text
BAB 3.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
|
Text
BAB 5.pdf Restricted to Repository staff only Download (599kB) |
|
Text
BAB 4.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (499kB) |
Abstract
Penelitian ini mengkaji tentang Karakteristik Perempuan Teladan Dalam Al-Qur‟an, dimana studi analisanya menggunakan tafsir Rūḥ Al-Ma’ānī Karya Al-Alūsi seabagai objek. Subjek kajian peneliti berfokus pada ayat yang memuat karakteristik perempuan teladan yang telah dipilih oleh penulis, yakni, al-Nūr [24]: 31, Al-Ahzāb [33]: 33, Al-Nisā‟ [4]: 34. Al-Taḥrīm [66]: 5. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian kepustakaan (library reseach). S Hal ini sesuai dengan tema penelitian ini yaitu Karakteristik Perempuan Teladan Dalam Al-Qur‟an: Studi Analisa Dalam Tafsir Rūḥ Al-Ma‟ānī Karya Al-Alūsi, maka penulis melakukan beberapa langkah yaitu menafsiri ayat demi ayat dengan cara mengumpulkan data primer dan data sekunder. Teori yang digunakan penulis yaitu teori pembentukan karakter oleh al-Ghazali. Definisi karakter menurut Imam al-Ghazali dapat dilihat dari konsepnya tentang adab. Ia memberikan pengertian tentang adab (karakter) dengan suatu keadaan yang menjadi sumber timbulnya perbuatan-perbuatan. Berdasarkan hasil penelitian, Analisis ayat yang dikaji dalam penelitian ini dibagi menjadi dua macam, yaitu: Perempuan teladan dalam penafsiran al-Alūsi sebelum menikah dan setelah menikah. Dapat ditarik kesimpulan bahwa pemikiran al-Alūsi terkait wanita teladan sebelum menikah adalah perempuan yang taat kepada orang tua, perempuan yang bisa menjaga pandangannya, perempuan yang menutup aurat dari lelaki lain maupun mushrikah, dan lain sebagainya. Sedangkan perempuan teladan setelah menikah menurut al-Alūsi yaitu perempuan yang taat kepada suami, bisa menjaga harta atau rahasia suami, dan menjadi istri idaman bagi suaminya, salah satunya memberikan ketenangan atau mengayomi hati suami.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | karakteristik, teladan, rūḥ al-Ma‟ānī, perempuan |
Subjects: | Al-Qur’an dan Tafsir > Tafsir Isyari |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin > Program Studi Ilmu Al Quran dan Tafsir (IAT) |
Depositing User: | Ms perpus staiwar |
Date Deposited: | 21 Aug 2023 11:33 |
Last Modified: | 21 Aug 2023 11:33 |
URI: | http://repositori.staialanwar.ac.id/id/eprint/298 |
Actions (login required)
View Item |